Friday, December 28, 2012

You're My World!


                                                                                                        

      Aku adalah siswa kelas 6 SD, dan hari ini adalah pertandingan basket pertamaku. Sudah beberapa hari tim basket kami berlatih agar kami bisa meraih kemenangan. Tentunya, kami tidak ingin membuat kecewa pelatih yang sudah bersusah payah membimbing dan melatih tim kami.
       Malam sebelumnya, aku berharap bahwa pelatih akan menunjukku sebagai pemain andalan, namun nyatanya, hari ini aku hanya duduk di bangku cadangan.
       Aku menunduk, lalu temanku berkata padaku, “Kau tahu, aku bersyukur bisa duduk disini, meski di bangku cadangan,” ia membenarkan kaos kakinya, “kata mamaku, duduk di bangku cadangan memang lebih baik daripada harus duduk di kursi roda,” ia tersenyum lebar.
       Sepanjang pertandingan, aku memandangi teman-temanku yang sedang bermain. Aku terkejut ketika melihat mama duduk di bangku penonton. Ia berteriak memanggil namaku dan melompat kegirangan demi mendukung timku.
       5 menit sebelum pertandingan berakhir, pelatih menunjukku untuk bermain. Aku mengeluh dan mengeluh. Kenapa harus 5 menit di akhir pertandingan? Apa pelatih pikir aku ini bukan pemain yang hebat?
        Tim kami pun kalah pada akhirnya. Kemudian mama memasuki lapangan dan berkata, “Kamu adalah anakku yang paling hebat. Mama bangga padamu!”
      “Bagaimana mama tahu kalau aku adalah anak yang paling hebat? Sedangkan mama sendiri belum sempat berkeliling dunia menemui anak-anak lainnya?” kataku cemberut.
    “Aku tak perlu keliling dunia, karena kamulah duniaku,” mama tersenyum padaku dan memelukku.
       

No comments:

Post a Comment